Skip to content

The Croods: A New Age

Walaupun Studio Dreamworks sudah menjadi studio animasi 3D terbesar kedua setelah Pixar, entah kenapa karya-karya mereka tidak pernah dipandang dengan rasa hormat yang sama dengan studio Disney tersebut. Di antara begitu banyak film animasi yang dirilis oleh Dreamworks, bisa dibilang hanya dua sampai tiga franchise animasi mereka saja yang konsisten bagus: How to Train Your Dragon dan (bisa diperdebatkan) Kungfu Panda.

(from left) Ugga Crood (Catherine Keener), Grug Crood (Nicolas Cage), Guy (Ryan Reynolds), Eep Crood (Emma Stone) holding Dawn Betterman (Kelly Marie Tran), Hope Betterman (Leslie Mann) and Phil Betterman (Peter Dinklage) in DreamWorks Animation’s The Croods: A New Age, directed by Joel Crawford.

Bicara soal The Croods, film animasi ini pertama dirilis di tahun 2013 dan menjadi salah satu film animasi favoritku tahun tersebut. Sebuah film tentang petualangan dan keluarga yang mampu menyentuh hatiku. Pun begitu saya agak ragu ketika mendengar berita soal sekuelnya. Dua hal yang membuatku ragu mengenai hal ini adalah karena jeda waktu yang sangat lama antara film pertama dan keduanya: lebih dari tujuh tahun! Saya bahkan harus menonton ulang film pertama karena sudah lupa dengan plot poin utama di film tersebut. Hal kedua yang membuatku ragu menonton adalah ending dari The Croods sebenarnya sudah ditutup dengan manis. Apa lagi yang mau dibahas di sekuelnya? Turut bonus menambah keraguanku adalah perpindahan sutradara dari duet Kirk deMicco dan Chris Sanders ke Joel Crawford yang adalah sutradara debutan dari Dreamworks.

This is the poster for the movie “The Croods: A New Age.” The Catholic News Service classification is A-II — adults and adolescents. The Motion Picture Association rating is PG — parental guidance suggested. Some material may not be suitable for children. (CNS photo/Universal)

Beberapa waktu sudah berlalu semenjak akhir dari film pertama di mana dunia berakhir. Hubungan antara keluarga The Croods sudah makin baik satu sama lain walau mereka masih kerap bertikai. Tetapi kali ini hubungan dari Eep dan Guy membuat Grug benar-benar pusing. Kenapa? Karena Eep dan Guy… dimabuk cinta! Ingat Guy yang pintar dan banyak ide di film pertama? Ya, maaf, sekarang otak dia sudah konslet sebab ia mabuk kepayang oleh Eep. Dan sebaliknya juga begitu. Kengerian Grug yang terbesar adalah bagaimana kalau Eep dan Guy memutuskan akan meninggalkan klan mereka?

Di tengah kegundahan itu mereka menemukan sebuah tempat yang sangat indah, sebuah surga dunia di mana makanan melimpah dan bahaya tak ada. Di situlah Guy tanpa sengaja bertemu kembali dengan Betterman, suku manusia purba yang sudah berevolusi lebih lanjut (seperti Guy lebih maju ketimbang grup The Croods). Walaupun pada awalnya Betterman menerima kelompok The Croods, diam-diam mereka memandang rendah kelompok yang mereka anggap barbar tersebut. Akankah pertikaian meledak antara kedua kubu ini?

Kekhawatiran saya ternyata berlebihan. The Croods: A New Age sekali lagi merupakan tontonan yang fun. Akan tetapi kalian yang mengharapkan film ini mirip dengan film pertamanya akan kecewa. Kali ini fokus tak melulu ada pada karakter Grug, Eep, dan Guy saja tetapi dibagi rata ke semua karakter lain. Hampir tiap karakter mendapatkan kesempatan mereka untuk bersinar di film ini, dan itu termasuk para karakter baru: trio keluarga Betterman. Juga, dibandingkan film pertamanya, sekuelnya ini jauh – jauh lebih lucu. Memang sebagai gantinya momen dramatik pada film pertamanya jadi berkurang, but it still is a very fun ride from the beginning to the end.

Semua pengisi suara dari The Croods pertama kembali di film ini dan mereka digabungi oleh pengisi suara yang baru untuk keluarga The Betterman. Sementara semua tampil bagus yang paling mencuri perhatianku jelas Peter Dinklage yang tampil tidak hanya sangat bagus tetapi penuh swag dengan timing komedik yang pas. Menonton film ini sedikit banyak mengingatkanku kepada film Ice Age: Continental Age yang uniknya juga memiliki Peter Dinklage sebagai pengisi suaranya. Masih ada adventure, masih ada family, dan tentunya ada segudang komedi di dalamnya. The Croods: A New Age bagiku jelas tontonan film animasi tahun 2020 yang paling mengesankan di layar lebar! Maaf ya Soul!

Score: 8.0

reviewapasaja View All

A movie, book, game, TV series, comic, manga, board game, bla bla bla, etc etc etc lover. He tends to ramble about a lots of stuff in life. You can follow in his IG page @dennisivillanueva for his daily ramblings.

Leave a Reply

%d bloggers like this: